Jumat, 18 Desember 2009

Kemenangan Ryan Giggs

Betapa bahagianya Ryan Giggs (36 tahun), atlet sepak bola asal Wales, Inggris Raya! Setelah menerima banyak penghargaan sepanjang karirnya, kini ia menerima sesuatu yang belum pernah diterima, yakni penghargaan BBC Sports Personality of The Year 2009. Ia menerima trofi ini di Sheffield Arena, Inggris, Minggu (13/12) waktu setempat.

BBC Sports Personality of the Year adalah penghargaan paling bergengsi untuk para olahragawan di Inggris, dan pertama kali diberikan pada tahun 1954. Juara ditentukan oleh voting pemirsa BBC di seluruh dunia, yang dilakukan segera setelah kalender event olahraga tahunan berakhir. Nah, Giggs menyabet gelar bergengsi ini setelah mengumpulkan suara terbanyak yang berjumlah 151.842 atau sekitar 29,4% dari keseluruhan suara. Dia mengalahkan pebalap F1 Jenson Button (18,74% - 96.770 suara) di posisi dua dan juara dunia heptathlon, Jessica Ennis (15,58% - 80.469) di posisi tiga.

"Saya besar dengan menyaksikan program ini. Setelah sebelumnya menyaksikan banyak orang memenanginya dan sekarang saya bisa berada di posisi tersebut, sungguh tak bisa dipercaya," kata Giggs kepada reporter jaringan BBC.

Giggs menjadi pesepakbola pertama dalam delapan tahun terakhir yang memenangi BBC Sports Personality of The Year. Atlet lapangan hijau terakhir yang memenanginya adalah David Beckham (2001), Michael Owen (1998), Paul Gascoigne (1990) dan Bobby Moore (1966).

Atlet dengan Banyak Gelar

Giggs, pesepak bola berambut ikal yang dijuluki The Wizard of Wales oleh rekan-rekannya, adalah pemain sayap milik klub Manchester United. Ia salah satu atlet Inggris dengan prestasi paling mengilat. Koleksi gelarnya pun, terlengkap. Perhatikan hal ini: sejak bermain untuk United pada 1990, Giggs sudah tampil lebih di 800 pertandingan dan mencetak 151 gol. Koleksi gelarnya antara lain 11 kali juara Liga Primer Inggris, 2 kali juara Liga Champions, dan 1 kali juara dunia klub. Giggs juga dikenal sebagai pemain yang prestasinya konsisten: selalu mencetak gol dalam setiap musim Liga Primer. Hal ini merupakan rekor tersendiri bagi para atlet sepak bola di negara Ratu Elizabeth itu.

"Saya bermain untuk manajer terbaik yang pernah ada (Sir Alex Ferguson). Mungkin saya semakin dihargai seiring umur yang terus bertambah. Ini sesuatu yang tak biasa saat seseorang berumur 36 tahun bermain untuk Manchester United selama 20 tahun, tapi saya menyukainya dan hal ini mungkin akan masih bertahan lama," pungkas Giggs. "Untuk menjaga kebugaran, hingga kini saya rutin berlatih dan sangat memperhatikan pola makan-minum!"

Selamat untuk Ryan Giggs. Semoga prestasinya bisa menjadi teladan dan motivasi bagi kita semua.
Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Kemenangan Ryan Giggs"

Posting Komentar